Pertama-tama dan yang paling utama perlu digarisbawahi bahwa Top Ten berikut adalah nyata-nyata VERSI AKU. Ya berdasarkan pandangan, lingkungan, dan pernyataan-pernyataan di tempat aku berada saat ini, berkampus sementara di UPM Malaysia. Sebenernya banyak yang populer namun berikut aku tuliskan beberapa yang mempunyai kesan tersendiri juga buatku...
1. Musik Indonesia
Ya, dengan nuansa alunan lagu yang mendayu-dayu dan syair simpel namun liriknya dirasa begitu menyentuh ini seakan sudah menjelma sebagai trend musik chart paling ampuh di telinga temen-temen sini... Tak salah memang, banyak band bermunculan yang sekarang bercorakkan musik melayu... Salah satunya yang paling ngetop satu semester ini adalah lagunya Dadali 'Disaat Aku Mencintaimu'.
Dan yang masih menjadi kegemaran yaitu Wali Band, ST 12, Kangen Band, Zivilia, dll. Namun genre musik lain pun tak kalah heboh... Hampir tiap hari tiap tempat dan tiap kesempatan lagu dangdut juga menggema. Bahkan di tempat wisata Melaka yang umum menggunakan semacam becak wisata itu dengan kencang terdengar hits dangdut berjudul "Bang SMS Siapa Ini Bang"!! Gubrakk, yang jadi penumpang becak itu rata-rata adalah Bule.. Bisa dibayangkan Bule itu ikut joged atau malah manyun... Mungkin sambil jawab gini "Itu SMS gw, mba"... Oya yang laris lagi yaitu lagu-lagu jaman bahula, tahun 70an, 80an tahun-tahun yang aku aja belum lahir. hoho...
Dan yang masih menjadi kegemaran yaitu Wali Band, ST 12, Kangen Band, Zivilia, dll. Namun genre musik lain pun tak kalah heboh... Hampir tiap hari tiap tempat dan tiap kesempatan lagu dangdut juga menggema. Bahkan di tempat wisata Melaka yang umum menggunakan semacam becak wisata itu dengan kencang terdengar hits dangdut berjudul "Bang SMS Siapa Ini Bang"!! Gubrakk, yang jadi penumpang becak itu rata-rata adalah Bule.. Bisa dibayangkan Bule itu ikut joged atau malah manyun... Mungkin sambil jawab gini "Itu SMS gw, mba"... Oya yang laris lagi yaitu lagu-lagu jaman bahula, tahun 70an, 80an tahun-tahun yang aku aja belum lahir. hoho...
2. Sinetron Indonesia
Sudah rahasia umum bahwa sinetron Indonesia pun menarik minat orang-orang sini.. Tayangan yang biasa beratus-ratus episode ini dan dengan durasi yang berjam-jam pula sukses menggaet pemirsa setianya disini. Dan yang masih rajin diputer disini adalah 'Putri Yang Tertukar'. Selera yang sama dengan pasaran lokal. Hoho.. Namun ada yang lebih dahulu terkenal yaitu 'Bawang Merah Bawang Putih' dan juga 'Cinta Fitri'. Mereka malah lebih tau karakter-karakter dan nama-nama pemainnya daripada aku beserta temen-temen.. Haha... Ada hal positifnya sih, sinetron ini pula yang membantu adaptasi kita selama disini. Karena mereka sudah biasa mendengarkan percakapan orang Indonesia, dan bahkan mampu menirukan logatnya. Seperti 'Elu Gue Elu Gue'... hihi....
3. Jawa
Berani saya bilang bahwa Jawa disini termasuk yang paling populer juga. Bukan hanya banyak pendatang dari Jawa yang bahkan sampai banyak ditemukan di Johor sana, namun juga darah yang mengalir di tubuh orang-orang sini adalah berasal dari orang Jawa. Jadi banyak juga dari mereka yang merupakan keturunan Jawa. Walaupun mereka juga ngga tau dimana itu Jawa.. hehe... Banyak juga didapati nama jalan yang berbubuhkan embel-embel Jawa disini.. Seperti Lebuh Asam Jawa yang ada di UPM. Oya masakan-masakan tradisional Jawa disini juga banyak ditemukan, karena memang banyak juru masak yang berasal dari bumi Jawa.
4. Bandung
Awalnya ngga nyangka juga disini malah Bandung yang lebih terkenal daripada daerah lainnya di Indonesia. Ternyata banyak yang suka melancong ke Bandung euy... Tujuan utamanya adalah shopping. Image harga-harga murah yang terbangun di Indonesia ternyata juga dikenal disini. Tak ayal Bandung menjadi jujugan yang paling disenangi dan ingin dikunjungi... Selain itu Bandung dikenal pula melalui nama-nama makanan dan minuman. Sudah menjadi kegemaran disini adalah makanan Mee Bandung dan minuman Sirap Bandung. Pakaian bertuliskan 'I Love Bandung' pun ramai dijumpai...
5. Kasus Sampit
Kaget juga dengan hal yang satu ini ternyata banyak pula yang mengetahui dan menanyakan kepada kami. Ngga tau bagaimana berita ini mungkin diekspose terlalu sering atau bagaimana. Yang pasti banyak kawan yang selalu menanyakan tentang asal muasal terjadinya peristiwa ini. Mereka lebih mengenalnya dengan kekejaman orang-orang yang terlibat di dalamnya. Ya, antara Madura dan Dayak. Namun bagi kami, hal itu pun sensitif untuk dibicarakan. Karena kami juga ngga tau pasti. Di balik itu ternyata hal ini juga menjadi salah-satu alasan ketakutan warga sini untuk datang ke Indonesia.
6. Mie Sedaap
Mie Sedaap semua suka. Ya tagline dan perilaku konsumtif disini juga mengenal akan Mie Sedaap. Hampir ditemukan di semua kedai runcit maupun market-market yang ada. Iklan baik itu tayangan di televisi maupun di radio pun sering terdengar. Mie Sedaap memang seakan menjadi favorit selain Mie Maggi yang lebih dahulu dikenal disini.
7. Bali
Memang sudah seharusnya Bali itu populer. Ngga hanya di Malaysia memang. Namun yang terjadi disini agak mengherankan bahwa Bali jarang pula menjadi referensi wisata.. Hanya sebatas tau namun tak terlalu diinginkan. Ternyata di balik realita yang ada cenderung mereka takut dengan kondisi keamanan di Bali itu sendiri. Kejadian bom bunuh diri yang sudah terjadi lebih dari sekali ini memberikan kesan tersendiri bagi warga sini. Ehm terlepas dari hal itu, Bali disini dikenal dengan referensi Landscaping. Karena gaya khas bangunan-bangunan dan type tanaman yang digunakan memberikan kesan menarik untuk pertamanan dengan Gaya Konsep Bali.
8. Gunung Merapi
Kembali Indonesia dikenal dengan keterkaitan peristiwa-peristiwa tragedinya. Kali ini Merapi termasuk yang paling dikenal karena memang letusan yang terakhir itu berlangsung dan berdampak sampai berbulan-bulan lamanya. Kalau mendengar kata Jogjakarta, bayangan warga sini langsung seakan memastikan bahwa itu terletak di sekitar Gunung Merapi yang berbahaya. Disamping itu, kesuburan tanah Indonesia juga diakui dengan adanya gunung-gunung seperti Merapi tersebut.
Hehe kalo yang ini memang berdasarkan pribadi banget. Karena terlalu sering melihat barang ini pula di toko-toko, dan suka beli juga maka aku pun beranggapan kalo barang ini populer banget. Nyatanya Choki-Choki Chocolate Paste produksi Indonesia ini sering diletakkan di tempat paling depan dekat kasir. untuk pembayaran... hoho..
10. Bambang Pamungkas
Nah Bepe sang legenda hidup sepak bola nasional ini yang juga pemegang caps dan gol terbanyak di Timnas Indonesia juga merupakan sosok yang paling dikenali di seantero Malaysia. Khususnya negeri Selangor, tempat dia pernah bermain dan sukses menyumbangkan berbagai gelar juara bagi tim dan perseorangan. Turut bangga pula karena selain memang dia pemain Timnas kita, namanya ternyata juga membantu aku jadi mudah dikenal disini.. Bahkan aku dikira sebagai adik atau anaknya... Nama Pamungkas juga menjadi nama terakhirku... hahaha.. 'Salah persepsi euy, namaku bukan berarti Yuan Harnawan bin Pamungkas'! =)
0 comments:
Post a Comment